Connect with us

Tenis

Rafael Nadal Melaju ke Babak Tiga Tanpa Capek Tanding

TERBIT.COM – Dalam babak lanjutan Amerika Serikat Terbuka 2019, Rafel Nadal telah mendapatkan tiket lolos ke babak tiga dengan enteng tanpa harus bersusah payah, hal ini karena lawan yang seharusnya berhadapan dengan Rafel Nadal untuk memperebutkan tiket babak ketiga, menyatakan diri mundur. Thanasi Kokkinaksi memutuskan untuk mundur dari Amerika Serikat Open sebelum pertandingan babak kedua.

Untuk mendapatkan tiket babak ketiga, seharusnya Rafael Nada berduel dengan Thanasi Kokkinaksi pada hari Jumat tanggal 30 Agustus 2019 pagi WIB di USTA Billie Jean King National Tennis Center. Pertandingan yang seharusnya mempertemukan keduanya tersebut merupakan pertandingan babak kedua setelah keduanya lolos dari papak pertama. Akan tetapi sebelum pertandingan tersebut digelar atlet asal Australia yang seharusnya menjadi lawan Nadal menyatakan diri mundur dari pertandingan karena cedera yang dialaminya di bagian bahu kanan, karena hal tersebut kini menjadi pemenang dalam babak kedua, dan telah dinyatakan berhak melanjutkan pertandingan ke babak tiga.

Thanasi Kokkinaksi sebelumnya pada babak pertama diharuskan menyelesaikan pertandingan empat set saat berduel dengan IIya Ivashka, Thanasi berhasil mengakhiri babak tersebut dengan kemenangan dan dinyatakan lolos ke babak kedua untuk menghadapi Rafael Nadal, sayannya cedera bahu kanan membuatnya harus menyerah sebelum berperang. Saat ini Rafael Nadal yang telah mendpatkan tiket ke babak tiga dengan cuma-cuma harus menunggu hasil pertandingan antara Fernando Verdasco vs Hyeon Chung untuk lawannya di babak ketiga nanti.

Sedangkan pada pertandingan yang lainnya Daniil Madedev berhasil memastikan dirinya lolos ke babak selanjutnya, setelah ia susah payah mengalahkan Hugo Dellien, Daniil mengalahkan lawanya dalam babak tersebut dengan menyelesaikan empat set dan skor akhir sebagai berikut : 6-3, 7-5, 5-7, dan 6-3. Setelah berhasil lolos dari duel tersebut petenis yang merupakan unggulan kelima milik Rusia ini nantinya akan menghadapi perwakilan dari Spanyol Feliciano Lopez.

Jerman tak kalah kuat dari Rusia, mereka juga memiliki perwakilan yang berhasil lolos ke babak tiga, petenis tersebut adalah Alexander Zverev. Sang petenis berhasil meraih tiket menuju babak ke tiga karena telah berhasil menyingkirkan Frances Tiafoe dengan cukup susah payah, bahkan unggulan ke enam tersebut harus menyelesaikan pertandingan dengan 5 set dan mengakhiri duel itu dengan skor     6-3, 3-6, 6-2 dan juga 6-3. Alexander Zverev nantinya pada babak ketiga akan berduel dengan Aljaz Bedene.

Selain Rafael Nadal, Daniil Madedev, dan juga Alexander Zverev, petenis yang juga telah berhasil mengantongi tiket ke babak tiga adalah Gael Monfils dan John Isner. Monfils nantinya pada babak ketiga akan mengahdapi Denis Shapovalov, sedangkan disisi lain Isner nantinya akan berduel dengan pemenang dari duel babak kedua yang mempertemukan Marcel Stebe vs Marin Cilic.

Berita Bola

Berita Menarik Lainnya

More in Tenis