Connect with us

Esports

Anti Bosan, Ini Tujuh Game Endless Runner Terbaik di Android

game endless runner terbaik

Berita Esports – Game Endless Runner menjadi salah satu tipe yang paling dicari para gamers saat ini. Ditambah dengan game ini sangat mengasyikkan untuk dimainkan ditengah kamu jenuh dan ingin menghabiskan game yang tidak berat.

Hanya perlu berlari, menghindari rintangan dan mengumpulkan banyak koin. Nah, berikut tujuh game endless runner terbaik di Android yang bisa menjadi pilihan kamu dan dimainkan dengan mudah.

Temple Run

game endless runner terbaik

Game Endless Runner yang satu ini kali pertama dirilis pada 26 Maret 2012 lalu. Kini, game ini menjadi salah satu yang terpopuler di genrenya dengan lebih dari 100 juta unduhan pada Google Playstore. Pada game ini, kamu akan bertindak menjadi laki-laki pencuri benda terkutuk dari kuil.

Kamu berlari dengan kencang demi menghindari serangan monyet iblis. Tantangan lainnya, dalam kuil tersebut terdapat banyak lubang dan jebakan yang membuat kamu harus waspada. Jangan lupa untuk mendapatkan koin sebanyak-banyaknya.

Subway Surfers

game endless runner terbaik

Game yang satu ini merupakan game yang sangat terkenal. Dengan catatan sampai 1 miliar unduhan di Google Playstore, membuat game yang satu ini begitu digemari dan menjadi salah satu game terpopuler di dunia. Nyatanya, Subway Surfers dirilis setelah Temple Run.

Pada game ini, kamu akan bertindak sebagai anak-anak muda yang menggambar kereta dengan grafiti. Kemudian, inspektur pemarah dan anjingnya akan mengejarmu. Larilah dengan kencang dn hindari kereta yang berjalan di atas rel. Jangan lupa dapatkan poin dan power-ups yang banyak.

Sonic Dash

game endless runner terbaik

Sonic Dash sendiri mencatatkan lebih dari 100 juta unduhan. Memainkan game ini, kamu akan menjadi Sonic si Landak Biru. Pemainnya harus berlari, melompat hingga meluncur menghindari banyak halangan yang ada di game tersebut.

Bedanya, game ini memiliki jenis 3D yang menjadikan pemainnya merasakan sensasi bermain kian seru dan begitu nyata. Kamu juga dapat menentukan karakter yang ingin dimainkan. Tidak hanya Sonic, namun juga ada Tails, Shadow hingga Knuckles.

Minion Rush

game endless runner terbaik

Minion Rush kali pertama akan dirilis pada tanggal 13 Juni 2013 dengan hasil lebih dari 100 juta unduhan. Kamu dapat menjadi Dave yang berlari dan dapat berperan seperti Carl, Jerry dan Mel. Pada game ini, pemainnya harus masuk dalam sarang Gru. Dalam sarang tersebut, terdapat banyak ruang misterius dan rintangan sulit.

Game dengan genre endless runner biasanya akan memberikan hadiah seperti koin, namun untuk Minion Rush, pemainnya akan mendapat hadiah buah pisang yang disukai para minion.

Kiko Run

game endless runner terbaik

Selanjutnya ada Kiko Run. Game yang diluncurkan pada akhir Februari 2019 yang lalu tersebut juga tak kalah populer di Google Playstore. Gamer yang memainkannya akan menjadi Kiko yang berlari dengan teman-temannya untuk mendapatkan Krabbot.

Kamu daoat berlari melintasi beragam lokasi menarik dengan bentuk 3D. Game ini juga menghadirkan banyak misi dan hadiah yang menarik. Tokoh Kiko sendiri tidak sendirian, karena selalu ada sahabatnya yang akan menolong di tiap misinya.

Angry Gran Run

game endless runner terbaik

Dalam game ini, kamu akan bertemu dengan Angry Gran Run yang merupakan seorang nenek yang dipenjaran di Angry Asylum. Ia sukses kabur dan butuh bantuanmu dalam menemani dan memberinya arahan menuju tempat aman dengan perjalanan yang penuh rintangan.

Bunny Run: Dash Toons Rabbit

game endless runner terbaik

Game Endless Runner selanjutnya adalah Bunny Run: Dash Toons Rabit. Dalam permainan ini, terdapat karakter Bugs Bunny, Wile, Road Runner, hingga Tweety dan tokoh lainnya yang dapat menemani kami mengenang masa kecil yang indah.

Game yang dirilis pada 3 Agustus 2019 yang lalu menjadi salah satu game yang populer. Selama satu setengah bulan, game ini sudah mencatatkan lebih dari 50.000 unduhan di Google Playstore.

 

Berita Bola

Berita Menarik Lainnya

More in Esports