Connect with us

Berita Bola

Havertz Seharusnya Tetap Bertahan Di Bayer Leverkusen

Havertz Seharusnya Tetap Bertahan Di Bayer Leverkusen

Menurut Dimitar Berbatov seharusnya Kai Havertz tidak mempertimbangkan tawaran apa pun dari Real Madrid, dia juga menegaskan bahwa Bayer Leverkusen merupakan tempat terbaik untuknya berkembang.

Beberapa klub terbesar di dunia tertarik kepada Havertz menjelang bursa transfer musim panas, dimana saat ini manajer tim sangat sadar bahwa mereka mungkin akan bertarung mati-matian untuk mempertahankan aset berharga mereka dengan melihat kontrak yang dimiliki pemain akan berakhir pada tahun 2022.

Nama-nama klub besar seperti Madrid, Bayern Munich, Juventus, Manchester United dan Chelsea dikabarkan tengah mengincar pemain yang berusia 21 tahun itu. Menurut laporan yang terdengar, Havertz bernilai 80 juta euro ( 72 juta pound sterling / 90 juta dollar).

Awal pekan ini CEO Leverkusen Fernando Carro membahas tentang masa depan Havertz, dia mengakui kalau pemain internasional Jerman itu tengah berpikir untuk mengambil keputusan.

“Anda harus berusaha menemukan jawaban agar tujuan pemain dapat direkonsiliasi dengan kami. Saat ini tidak ada yang tahu kepastiannya. ” kata Carro pada Kolner Stadt Anzeiger.

Berbatov tidak heran jika banyak klub yang meminatinya, dengan sudah menyumbangkan 16 gol dan sembilan kali assist untuk Leverkusen musim ini merupakan hal yang wajar, tetapi ia tidak yakin kalau playmaker berbakat tersebut harus mencari langkah lagi untuk meneruskan kelangsungan karirnya.

Akhir tahun ini prospek Havertz berakhir di Madrid, bekas pemain penyerang Leverkusen merasa khawatir dan memperingatkan bahwa pemain yang menetap dengan cepat di Santiago Bernabeu sangat sedikit karena dengan bermain bersama klub besar tentu akan ada harapan yang tinggi.

Havertz Seharusnya Tetap Di Bayer Leverkusen

“Penampilan yang diperlihatkan oleh Kai Havertz selalu hebat dan banyak perhatian tertuju padanya, termasuk perhatian dari Real Madrid. Bagiku seharusnya dia tidak mempertimbangkan tawaran apa pun dari Real Madrid. ” ucap Berbatov.

“Ini merupakan tempat yang tidak mudah untuk ditinggalkan walau secara mental anda belum siap untuk tuntutan yang lebih di sana, maka waktu yang Anda jalani akan terasa sangat sulit. ”

“Sebagai contoh Anda dapat melihat Luka Jovic dan Edin Hazard. Awalnya Thibaut Courtois dikritik, Gareth Bale masih dicemooh dan Cristiano Ronaldo dulunya juga sama, itu adalah hal yang sangat sulit dipercaya. ”

“Melihat pemain kemeja putih di Bernabeu memang sangat menggoda, tetapi kenyataan berada di depan Anda. Havertz merupakan pemain yang masih sangat muda, kontraknya di Leverkusen masih ada satu tahun lagi, terus berada disana merupakan hal yang baik untuk perkembangan fisiknya secara teknis dan mental.”

“Menurut saya Madrid adalah skuad besar dengan pemain hebat di dalamnya, akan menjadi hal yang tidak mudah untuk tampil di setiap pertandingan.”

“Jika ia memilih untuk tetap disana, dia tidak akan kehilangan apapun. Sekarang Havertz adalah starter dan bermain secara teratur di Bundesliga. ”

“Leverkusen mengembangkan pemain mereka dan lingkungan pengasuhan di sana dengan baik, aku tahu itu. Selama berada disana dia tidak akan kehilangan apa pun, itu bermanfaat untuknya.”

Berita Bola

Berita Menarik Lainnya

More in Berita Bola